Selasa, 15 Oktober 2013

Sebuah perusahaan yang memiliki berbagai macam kelompok usaha "The LOTTE Company"


Nama Lotte berasal dari nama tokoh CHARLOTTE dalam cerita The Sorrows of Young Werther. Pemuda Takeo Shigemitsu sebagai pendiri perusahaan LOTTE sangat mengagumi dan menjadikan gadis muda Charlotte sebagai sumber inspirasi. Nama LOTTE diambil dari nama gadis tersebut.

Charlotte - The Sorrow of Young Werther.

LOTTE pertama kali didirikan di jepang pada tahun 1948 sebagai perusahaan permen karet. Sejak itu, LOTTE telah menanam investasi yang besar untuk penelitian dan pengembangan (R&D) produk-produk baru, bersamaan dengan pengembangan jaringan distribusi yang besar serta didukung dengan pemasaran yang agresif.
Pada tahun 1964 LOTTE telah melebarkan kategori produknya ke coklat, biskuit, permen, dan produk makanan ringan
seperti snack dan eskrim, sehingga LOTTE menjadi perusahaan confectionery terbesar di Jepang.

Pada tahun 1967 LOTTE didirikan di Korea, mempunyai 24 kelompok usaha denagn bidang confectionery (makanan ringan),
hotel, departement store, penyulingan minyak, taman hiburan, dan arena bermain dalam ruangan LOTTE WORLD yang terbesar di dunia.

Product LOTTE
LOTTE Hotel

LOTTE Department Store

LOTTE SAMKANG - Oil Refining

LOTTE Mart - Supermarket

LOTTERIA - Restaurant

LOTTE WORLD - Theme Park

Menghadapi persaingan global di abad 21, LOTTE melebarkan sayap pabriknya tidak hanya di Jepang dan Korea, tapi di USA, Thailand, Philipina, Indonesia, dan Vietnam. Dengan ekspansi ini LOTTE menjadi salah satu perusahaan confectionary terbesar di kawasan Asia.

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar